Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengapa SEO Specialist Mahal? Berikut 18 Pekerjaan SEO Specialist Yang Harus Kamu Ketahui

SEO Specialist merupakan seorang yang pakar dalam SEO, mengetahui dan memahami secara pasti SEO dengan baik dan benar serta mampu mengimplementasikan kemampuannya tersebut pada website agar memiliki peringkat yang baik di mata pencaharian Google.

Namun sebenarnya, apa pekerjaan SEO Specialist secara pasti?

Pada artikel kali ini, Noobloggers akan membahas mengenai SEO Specialist job description untuk anda guna membuat anda memahami secara pasti pekerjaan ahli SEO yang sebenarnya.

Apa Pekerjaan SEO Specialist? Memahami Pekerjaan SEO Specialist di Jagat Digital

Apa Pekerjaan SEO Specialist? Memahami Pekerjaan SEO Specialist di Jagat Digital
Image by Pixabay

Menurut Glassdoor, SEO Specialist merupakan seorang seorang marketer profesional yang melakukan penelitian dan analisa untuk meningkatkan ranking di mesin telusur seperti Google.

Umumnya mereka akan mencari keyword atau kata kunci yang paling populer dan relevan yang digunakan pada mata pencaharian Google dan menerapkannya didalam website. Selain itu, SEO Specialist membantu website untuk memiliki peringkat sehingga muncul di mata pencaharian Google.

SEO Specialist dapat bekerja di agensi market digital atau bekerja pada departmen pemasaran internal. Tergantung yang menyewa jasa mereka siapa.

Itulah mengapa kebanyakan SEO specialist memiliki gelar pada jurusan yang berkaitan dengan hal tersebut, misalnya Tekhnologi Informasi dan marketing. 

Orang yang sukses dalam SEO Specialist umumnya memiliki kemampuan khusus dalam analisa, komunikasi, dan kemampuan khusus dalam penelitian. 

Yang mana akan membiarkan mereka untuk mengerti klien dan menyediakan mereka untuk optimasi website yang terbaik.

18 SEO Specialist Job Description Yang Perlu Kamu Ketahui

Jadi, setidaknya, ada beberapa tugas SEO Specialist yang diantaranya adalah:

1. Melakukan Optimasi Website

Pekerjaan utama yang dilakukan SEO Specialist adalah mengoptimasi website klien agar memiliki peringkat di mesin telusur seperti Google.

Specialist SEO akan melakukan optimasi dan mempertahankan optimasi tersebut agar bisa bersaing melawan kompetitor di jagat digital, khususnya Google. 

2. Menghapus Javascript dan Kode-Kode Tidak Penting

Terkadang website memiliki bawaan kode-kode yang tidak penting. Juga javascript yang tidak diperlukan sehingga membuat website terkadang berat untuk di load oleh pengguna Google. Hal itu akan membuat peringkat website menjadi buruk di mesin telusur.

Seo Specialist memiliki pekerjaan untuk menghapus hal tersebut sehingga membuat website nyaman untuk pengguna sehingga mendapatkan peringkat yang baik di Google.

3. Menganalisa SEO Website 

Seorang ahli SEO memiliki keharusan untuk melakukan analisa terhadap SEO suatu website. Serta menganalisa apakah website tersebut telah menerapkan SEO dengan baik dan benar.

Jika website tersebut tidak menerapkan SEO dengan baik dan benar, maka SEO Specialist memiliki kewajiban untuk menyarankan, juga merubah website tersebut.

4. Menganalisa Link Yang Diterapkan Website

Pakar SEO memiliki tugas untuk menganalisa website secara keseluruhan, termasuk menganalisa link yang mengarah kedalam dan keluar website. 

Menganalisa link akan membuat sang SEO Specialist tahu mana broken link yang akan merusak reputasi website di mesin telusur. Banyaknya link yang rusak akan mengakibatkan suatu website bisa terkena penalty dari Google.

5. Menyusun dan Mengembangkan Strategi Optimasi

Untuk membuat suatu website memiliki peringkat yang baik, maka seorang SEO Specialist akan menyusun strategi yang mumpuni serta mengembangkannya sesuai dengan algoritma Google yang terbaru.

Hal itu dilakukan serta merta untuk membuat sebuah website atau artikel bisa muncul di mata pencaharian Google dan bahkan berada pada page one Google.

Umumnya, seorang ahli SEO akan melakukan projek sesuai dengan keyword yang ditentukan. Mahal tidaknya tergantung dari tarif  yang dipatok seorang SEO Specialist itu sendiri, atau dari betapa berat keyword yang diangkat.

6. Menganalisa Keyword Research Beserta Tingkat Kesulitannya

Tingkat kesulitan keyword research bisa menjadi penentu sebuah artikel untuk bisa berada pada halaman 1 Google. Dan pakar SEO memiliki tugas tersebut.

Mereka akan menganalisa keyword intent yang bisa digunakan pada halaman website serta mampu bersaing dengan website sejenis. 

Faktanya kemampuan seorang Specialist SEO dihitung dari bagaimana ia mampu melakukan research keyword serta menjadikan keyword itu berada pada halaman satu Google.

7. Mengidentifikasi Website Baik Dari Pengembangan SEO Maupun Traffic

Melakukan indentifikasi pada website merupakan sebuah keharusan bagi seorang ahli SEO. Baik menganalisa perkembangan website di mata pencaharian Google serta keluar masuknya traffic organik. Baik itu di website sendiri, maupun di website kompetitor.

Hal itu dilakukan agar pakar SEO tersebut paham bagaimana cara untuk menyaingi website kompetitor dengan menggunakan tekhnik SEO yang dimiliki. Semakin paham seorang SEO Specialist dengan SEO, maka semakin baik juga strateginya untuk melawan website kompetitor.

8. Memaksimalkan Strategi Pemasaran

SEO Specialist tentu memiliki tugas untuk terus melakukan pengembangan serta memaksimalkan suatu website dan artikel agar terus memiliki peringkat yang baik di mesin telusur guna memperluas strategi pemasaran.

Akan tetapi tidak hanya itu, seorang SEO Specialist juga terkadang dituntut untuk mampu menulis dengan metode copywriting sehingga bisa menjadikan pengunjung sebagai pembeli.

Itulah mengapa terkadang para ahli SEO juga berasal dari kalangan orang yang memiliki pendidikan pada bidang marketing, khususnya marketing digital.


18 seo specialist job description
Image by Pixabay

9. Merekomendasikan Struktur Website dan SEO-Friendly

Ahli SEO akan melakukan analisa dan kemudian kemudian akan merekomendasikan perubahan yang harus diterapkan pada arsitektur situs web, artikel, link, juga komponen website lainnya sebagai cara meningkatkan posisi website di mesin telusur.

Rekomendasi yang dilakukan umumnya juga disertai dengan data dan alasan logis guna membuat website dan klien merasa diuntungkan.

10. Menganalisa Pencarian Organik

Pakar SEO akan menganalisa kinerja pencarian organik dan melakukan identifikasi peluang untuk pengembangan SEO yang bisa dilakukan baik pada website maupun konten serta menyusun strategi untuk terus memaksimalkan SEO.

Biasanya setelah melakukan hal tersebut, SEO Specialist bisa research keyword dan menulis artikel yang berkaitan dengan hal tersebut.

11. Memonitoring Metrik Kinerja Harian

Metrik kinerja SEO harus tetap dipantau setiap waktu, dengan memantaunya maka seorang SEO Specialist akan tahu letak kurang kelebihan strategi SEO yang diterapkan, serta memahami apakah website atau artikel terkena penalty dari Google atau diserang oleh kompetitor.

Umumnya dalam dunia blogging dikenal dengan istilah jingling yang merupakan lonjakan visitor secara tiba-tiba. Tapi ada juga yang menyerang melalui malware dan bisa membahayakan situs.

12. Memaksimalkan Link Building

Ahli SEO akan melakukan pengembangan, menerapkan, juga memaksimalkan strategi link building yang digunakan. Link building sendiri merupakan strategi SEO untuk mengatur banyak dikitnya link yang keluar masuk website atau artikel.

Biasanya link yang menuju pada website dikenal dengan sebutan backlink dan menjadi salah satu faktor SEO Google.  

13. Melakukan Kolaborasi Dengan Tim Web Developer dan Agensi

Biasanya SEO Specialist tidak melakukan tugasnya sendiri dan menjadi seorang tim. Itulah mengapa mereka juga akan bekerja sama dengan tim developer maupun agensi untuk menciptakan strategi SEO yang terbaik dan bisa diterapkan pada selurush konten dan situs web.

14. Memantau Perubahan Algoritma Search Engine 

Hakikatnya Google selalu memperbaharui algorima mereka guna membuat pengguna Google semakin nyaman menggunakan Google.

Maka dari itu, seorang SEO Specialist memiliki tugas untuk terus memantau perubahan algoritma tersebut agar bisa mengikuti perubahan yang terjadi di dalam lanskap SEO, termasuk aturan-aturan SEO.

15. Menjalankan PPC (Pay-Per-Click) Untuk Website

Menurut Prospect, SEO Specialist memiliki tugas untuk mengkampanyekan PPC untuk website guna meningkatkan penghasilan melalui iklan online.

Kendati memang berbayar, namun strategi ini merupakan salah satu strategi pemasaran terbaik karena penyewa dan yang disewa sama-sama diuntungkan.

18 Pekerjaan SEO Specialist Yang Harus Kamu Ketahui
Pixabay

16. Memaksimalkan Media Sosial Sebagai Strategi Pemasaran

SEO Specialist akan memaksimalkan media sosial sebagai pemasaran yang akan mereka lakukan. Hal itu karena pada faktanya, media sosial adalah salah satu sarana terbaik untuk mendapatkan expose dari penggunanya.

Hal ini juga dilakukan agar media sosial yang digunakan dapat mendistribusikan konten dan menuntun mereka untuk memberikan tautan kepada kepada website maupun artikel anda. Sehingga tentu akan meningkatkan peringkat.

17. Memprogamkan Kode Yang Baik Untuk Website

Jikalau website tidak memiliki kode-kode yang bermanfaat, maka SEO Specialist akan menghapusnya serta memperbaiki dengan kode yang tepat.

Mereka akan memprogamkan HTML, CSS, dan Javascript yang benar untuk meyakinkan situs atau website tersebut mudah untuk dijangkau sehingga akan menambah interaksi dengan pengguna.

18. Menulis Artikel Full SEO

Tugas paling utama seorang SEO Specialist tentu adalah menulis artikel full SEO agar mendatangkan banyak pengunjung sehingga bisa dikonversikan menjadi pembeli atau sesuai keinginan klien.

Dalam melakukan hal ini, maka pakar SEO tersebut tentu akan menggunakan kemampuan SEO yang ia miliki. Baik dari segi penulisan, On Page SEO dan Off Page SEO, maupun kemampuan marketing yang dimilikinya.


Kesimpulan:

SEO Specialist digaji mahal karena memang pantas digaji demikian, sebab seperti artikel diatas, tugas mereka begitu banyak. Maka tak ayal, di Indonesia gaji paling rendah mereka adalah 5.000.000 rupiah bahkan sampai 15.000.000 rupiah.

Sementara di Amerika, gaji mereka bisa dibanderol dengan harga 77.000.000 rupiah. Sebuah harga yang fantastis bukan? 

Hal yang menyenangkan menjadi seorang SEO Specialist adalah bahwa terkadang gaji ditentukan oleh mereka sendiri, dan bahkan gaji mereka bisa difaktori oleh besar kecilnya proyek yang ia kerjakan.

Jadi untuk sahabat Nooblogger tertarik nggak tuh untuk menjadi seorang SEO Specialist? Atau mungkin sedang ingin menyewa seorang SEO Specialist untuk websitenya?

Kalau tertarik menjadi seorang SEO Specialist, sahabat bisa membaca Cara Menjadi SEO Specialist Yang Baik dan Benar atau Membaca Cara Menyewa SEO Specialist Agar Tidak Ditipu.

Dan akhirul kalam, sekian artikel ‘Apa Pekerjaan SEO Specialist? Memahami Pekerjaan SEO Specialist di Jagat Digital’. Semoga dengan artikel ini bisa membuat kita menghargai pekerjaan orang lain serta kita bisa menerapkan SEO di website kita, aamiin.

Posting Komentar untuk "Mengapa SEO Specialist Mahal? Berikut 18 Pekerjaan SEO Specialist Yang Harus Kamu Ketahui"